Abstract:
20184920012 - Bantuan Sosial adalah program pemberian bantuan berupa uang atau barang yang tidak terus menerus kepada masyarakat dengan tujuan meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Bantuan sosial yang dimaksud yaitu, program Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT). Pada tahun 2021, BPNT terdiri dari dua jenis yaitu BPNT Reguler dan BPNT PPKM (Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat). Penelitian ini mengemukakan tentang kegagalan penyaluran dari program Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) Reguler dan BPNT PPKM pada tahap delapan hingga dua belas tahun 2021. Pada penelitian ini, penulis menggunakan metode deskriptif.