Abstract:
Laporan ini disusun berdasarkan pengalaman langsung penulis saat melaksanakan
praktik kerja industri di Divisi Purchasing PT Kurniamitra Duta Sentosa Tbk,
yang bergerak dalam distribusi produk makanan dan minuman. Fokus kegiatan
magang ini adalah pada proses penerbitan dan pengelolaan Purchase Order (PO),
yang meliputi penerimaan Purchase Request (PR), pemilihan vendor,
pengimputan data menggunakan sistem Oracle NetSuite, hingga penyelesaian dan
pengiriman barang. Penulis juga secara langsung berpartisipasi dalam koordinasi
antara departemen seperti sales, gudang dan finance, yang merupakan elemen
penting dalam kelancaran pengadaan barang. Pengalaman ini memberikan
wawasan mendalam mengenai peranan strategis divisi purchasing dalam
mendukung operasional perusahaan serta meningkatkan kemampuan teknis dan
non-teknis, termasuk ketelitian, kerja sama tim, tanggung jawab, dan penyesuaian
dengan lingkungan kerja profesional. Diharapkan laporan ini dapat
menggambarkan pengalaman nyata di dunia kerja dalam sektor distribusi dan
berfungsi sebagai panduan bagi mahasiswa yang akan mengikuti program magang
serupa