Abstract:
20176120048 - Seiring perkembangannya zaman, teknologi dan ilmu pengetahuan,
perkembangan juga terjadi didalam berbagai aspek yang ada di dunia. Salah
satunya kemajuan telah terjadi dalam dunia kerja dimana saat ini setiap individu
juga ditantang untuk mampu bersaing di dalam dunia kerja dengan cara
meningkatkan kualitas diri sebagai SDM yang berkualitas.Salah satu faktor yang
cocok untuk diterapkan dalam lingkungan kerja ialah disiplin kerja yang menjadi
faktor yang diperhatikan dalam kompetensi kerja. Penelitian ini bertujuan untuk
menjelaskan pengaruh antara variabel kompetensi dan disiplin kerja terhadap
Kinerja Karyawan. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif,
sumber data penelitian ini didapatkan dari wawancara terstruktur. Objek
penelitian ini adalah variabel bebasnya kompetensi dan disiplin kerja sebagai
variabel X, sedangkan variabel terikatnyaadalah kinerja karyawan sebagai
variabel Y. Berdasarkan hasil penelitian yang didapatkan, disiplin kerja (X2)
merupakan variabel yang paling berpengaruh (dominan) terhadap Kinerja
Karyawan (Y). Selanjutnya, kompertensi da disiplin kerja memiliki pengaruh
positif dan siginifikan terhadap kinerja karyawan.